IPad Saya Bermasalah! Ternyata Produk Apple Tidak Sesempurna yang Dibayangkan

ipad dicharge tapi tidak prosentase tidak bertambah

Halo teman-teman, kali ini saya tidak akan menulis tentang review ataupun tutorial ilustrasi melainkan curhat.

Ya, saya ingin curhat mengenai senjata tempur utama yang saya gunakan untuk bekerja sehari-hari, yakni iPad 6th 2018. Penyakit "tidak mau di-charge" yang diidap oleh iPad saya kembali kambuh.

Dan kali ini sepertinya stadiumnya adalah yang paling parah karena sudah semingguan ini tak ada tanda-tanda dia bakal pulih. Saya sudah mencoba berbagai cara yang dulu pernah saya gunakan untuk mengobatinya namun kali ini tak ada satupun yang berhasil.

IPad saya ini sebelum saya akuisisi dari teman saya (saya beli bekas dari teman) memang sudah pernah mengalami problem yang sama persis yakni prosentase level baterainya tidak mau meningkat meskipun dicharge selama seribu tahun, singkatnya "tidak mau dicas" meskipun indikator baterainya berkata "charging".

Problem itu pula yang dulu membuat teman saya ingin menjualnya dengan harga yang cukup murah. Saya yang kala itu begitu ngidam untuk menjadikan iPad sebagai alat gambar andalan namun belum punya cukup budget pun begitu berminat dan berusaha untuk mengatasi problem tersebut dengan berbagai cara.

Mulai dari mencoba ganti-ganti kabel dan kepala charger, factory reset, upgrade-downgrade iOS sampai mencoba install iPadOS 13 beta saya lakoni semua. Namun ternyata semuanya nihil tanpa ada hasil.

Koleksi charger yang saya gunakan
Koleksi kabel yang saya gunakan
Ajaibnya, (saya bilang ajaib karena memang ini aneh sekali) ketika saya menggunakan kabel milik teman saya yang kelihatannya bukan kabel orisinil dan saya cas di salah satu warung kopi, tiba-tiba dia mau lho, level baterainya mau naik!

Kabel yang sempat berhasil menyembuhkan penyakit aneh iPad saya
Lalu letak anehnya dimana? Anehnya itu, sebelumnya sudah saya coba mengecas menggunakan kabel milik teman saya itu di berbagai tempat lain tapi tidak membawa efek. Dia ngefeknya, maunya cuma di warung itu saja.

Begitu pun ketika di warung itu saya menggunakan kabel selain punya teman saya tadi, juga gak ngefek sama sekali. IPad saya maunya tuh kombinasi antara kabel milik teman saya dan tempat ngecasnya harus di warung tersebut.

Kemudian setelah progres chargingnya sudah nampak normal, saya pun mencoba mengganti kabelnya dengan kabel originalnya dan kabel-kabel lainnya. Hasilnya? Normal kembali gaes! Sembuh dan bisa dicas secara normal menggunakan kabel dan kepala charger apapun.

Gimana? Sudah ngeh dengan keanehannya?

Barangkali kalian ada yang bertanya-tanya apakah yang kira-kira memicu problem seperti itu? Well, sampai saat ini saya sendir belum tahu secara pasti penyebabnya karena memang ya aneh itu tadi.

Dulu saya sempat mengira itu gara-gara bug iOS-nya karena kata teman saya error itu terjadi sejak iPadnya terupdate OS otomatis ketika dia tidur.

Tapi kalau melihat realita yang saya dapati kali ini, sepertinya bukan deh kalau sebabnya adalah bug OS. Itu karena eror kali ini terjadi dengan tiba-tiba. Saya sama sekali tidak melakukan upgrade-downgrade iPadOS sebelumnya. Saya cuma menggunakannya untuk memutar lagu di Youtube Music, mengecasnya dan saya tinggal tidur. Eh, bangun-bangun ternyata prosentase baterainya gak nambah sama sekali.

Sangat disayangkan, padahal iPad ini baru mau saya jual karena mau upgrade ke iPad 7th 2019 tapi ternyata si doi malah kayak protes gitu. Harusnya dia rewelnya tuh pas udah tak jual aja, jadinya saya kan gak perlu galau-galau amat kaya sekarang. Eh enggak ding, kasian sama pemilik selanjutnya dong kalo gitu! 😝

Oke, segitu aja sesi curhat saya di postingan ini. Jadi, apakah teman-teman ada yang pernah mengalami masalah serupa dengan yang saya alami? Kalau ada, tolong share solusinya di kolom komentar dong, barangkali bisa membantu saya dan teman-teman pembaca lainnya juga!

Atau kalau kalian gak pernah mengalaminya, barangkali bisa kasih saran tempat servis device Apple di area Surabaya yang pengerjaannya cepat dan kredibel, pliiisss...!!! 🙏
NOOV Studio
NOOV Studio Visual Art & Design Studio

Posting Komentar untuk "IPad Saya Bermasalah! Ternyata Produk Apple Tidak Sesempurna yang Dibayangkan"